Selasa

MENGENAL MIGUEL LLOBET




Miguel Llobet adalah seorang Gitaris Klasik dan merupakan murid dari Fransisco Tarrega. Llobet dilahir di Barcelona 18 Oktober 1878 dan wafat 22 Februari 1938. Ia dikenal sebagai Gitaris Catalana, karena banyak lagu yang ditulis dan diaransemen berasal dari Katalan. Walaupun sebagai murid Tarrega tetapi gaya bermain dan komposisinya sangat berbeda sengan Tarrega, karena cara belajarnya cukup unik yaitu dengan memahami teknik yang diajarkan gurunya, tetapi dikembangkan sendiri dengan rajin bereksperimen sendiri dan akhirnya ia menemukan caranya sendiri.

Konser pertamanya pada publik dilakukan tahun 1901 di Valencia kemudian di Sevilla dan Malaga hingga mendapat gelar professor kehormatan dan tahun 1903 tampil di keluarga kerajaan di Madrid. 1904 di Konser di Paris hingga tinggal disana sampai tahun 1910. Setelah itu ia melakukan perjalanan ke Amerika Selatan dan diterus ke Amerika Serikat tahun 1912. Pada tahun berikut ia kembali konser keliling eropa diantara ke Belgia, Jerman, Belanda dll. Tahun 1915 ia kembali ke Spanyol dan disana ia juga memberikan bimbingan pada Andres Segovia. Tahun 1922 ia bertemu di Luise Walker, dan Tahun 1923 mengajar Maria Luisa Anido dan Terus melakukan Konser di eropa dan Amerika. Tahun 1932-1934 ia mengajar Gitaris muda Kuba yaitu José Rey de la Torre. On February 22, 1938, Llobet died of pleurisy in Barcelona. Pada tanggal 22 Februari 1938, Llobet meninggal karena radang selaput dada di Barcelona.

Karya Miguel Llobet antara lain :
* Romanza
* Estudio en mi mayor
* Estudio Capricho en re mayor
* Mazurka
* Variaciones sobre un Tema de Sor
* Scherzo-Vals
* Prélude Original
* Preludio en re mayor
* Respuesta-Impromptu
* Preludio en la mayor
* Preludio en mi mayor
* Estilo

Aransemen Llobet Solo Guitar :
* Isaac Albéniz: Cádiz, Oriental, Sevilla, Torre Bermeja y Córdoba (1929)
* Enrique Granados: Danzas Españolas nos. 5, 7 & 10, Dedicatoria, La Maja de Goya.
* Joaquín "Quinito" Valverde: Clavelitos.
















VIDEO MUSIC © 2008. Design by :vio Templates S